Listrik PLN yang terkadang mengalami pemadaman dalam waktu cukup lama, tentunya sangat menganggu pekerjaan di rumah, pabrik, kantor, dan lainnya. Pekerjaan yang harusnya terselesaikan dalam waktu yang cepat malah jadi terbengkalai.
Jual genset murah Jakarta siap membantu mengatasi permasalahan Anda dalam masalah ketersediaan listrik. Pasalnya, ada banyak sekali produk genset bekas yang masih bagus dan siap digunakan.
Memangnya apa ciri-ciri genset bekas yang masih berkualitas? Sebelum memutuskan untuk membelinya, maka Anda harus tahu cara membedakan genset berkualitas dengan yang tidak. Membeli genset bekas adalah salah satu alternatif untuk mengatasi masalah yang berkaitan dengan ketersediaan sumber listrik. Berikut ini ciri-ciri genset bekas yang masih layak pakai!
Belum Digunakan Dalam Jangka Waktu Lama
Ada banyak sekali keuntungan menggunakan genset bekas, namun Anda harus perhatikan jangka waktu penggunaannya sebelum memutuskan untuk membeli. Pastikan bahwa genset masih baru digunakan dalam waktu singkat misalnya beberapa bulan atau maksimal 1 tahun. Mengapa demikian? Karena genset yang sudah digunakan dalam waktu lama dengan intensitas terlalu sering biasanya mudah aus ketika digunakan kembali.
Komponen Genset Masih Lengkap dan Tidak Mengeluarkan Banyak Asap
Sebelum membeli genset bekas dari jual genset murah Jakarta, Anda harus memastikan komponennya masih lengkap dan tidak mengeluarkan banyak asap. Genset yang mengeluarkan banyak asap menandakan bahwa mesinnya sudah tidak sehat, sehingga kemungkinan akan mudah rusak. Sebelum memutuskan membeli, cek kelengkapan komponen genset dan pastikan bahwa mesinnya masih jernih saat dilakukan pengetesan.
Mesin Genset Tidak Mudah Panas
Penggunaan genset memang perlu hati-hati dan tidak boleh sembarangan. Mengapa demikian? Karena genset mudah mengalami kerusakan dengan perawatan yang tidak tepat. Genset yang terlalu sering terkena air hujan biasanya akan mudah panas ketika digunakan, sehingga kemungkinan tidak dapat bertahan dalam waktu lama.
Sebelum membeli genset bekas, coba sentuh beberapa bagian genset untuk mengetahui mesin mudah panas atau tidak. Butuh penyedia genset bekas berkualitas? Jual genset murah Jakarta bisa membantu Anda melalui layanan yang tersedia https://www.dealergensetperkins.com/.