Melakukan pengajuan pinjaman dengan menggadaikan suatu barang adalah cara yang cukup umum dilakukan untuk mendapatkan dana cepat dalam waktu yang singkat. terutama jika kalian mengajukan pinjaman untuk menambah modal usaha. Sebab, dengan bunga yang rendah dan prosesnya hanya memakan waktu yang singkat dibandingkan dengan lembaga keuangan lainnya.
Bahkan, ada beberapa perusahaan pinjaman dana yang menyediakan ayanan pengajuan pinjaman dengan cara online. Tentunya hal ini akan membuat semakin memudahkan kalian dalam mengajukan pinjaman dana.
Pegadaian menjadi salah satu wadah lembaga keuangan yang sering kali dimanfaatkan masyarakat berbagai kalangan untuk bisa mendapatkan pinjaman, hal ini dikarenakan proses pengajuan pinjaman di Pegadaian terbilang sangatlah mudah. Merangkum dari halaman resmi pegadaian, berikut ini daftar 5 barang yang bisa kalian gadaikan agar bisa memperoleh pinjaman di Pegadaian.
1. Emas.
Emas merupakan suatu benda yang relatif mudah di perdagangkan dan di gadaikan, emas suatu benda berharga yang besifat universal. Emas menjadi salah satu barang umum dan banyak diajukan untuk digadaikan untuk melakukan pinjaman.
Beberapa jenis bentuk emas yang dapat di gadaian seperti koin emas, emas batangan, perhiasan emas, dan emas dinar. Selain berbentuk emas, perhiasan berupa berlian pun dapat digadaikan.
2. Kendaraan.
Kendaraan berupa mobil atau pun motor merupakan jenis barang yang dapat digadaikan. Menggadaikan kendaraan merupakan barang yang sangat sering digunakan masayarakat untuk menggadaikan barang. Namun, kendaraan yang dapat di ajukan akan di lihat dari jenis, spesifikasi, dan usianya.
Setiap nasabah baru dapat menggadaikan kendaraan nya dengan menyertakan surat-surat kendaraan seperti STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan), BPKB (Buku Pemiliki Kendaraan Bermotot), dan Faktur Pembelian.
Sebenarnya, pihak Pegadaian bisa saja menerima semua jenis barang yang dapat bergera sebagai jaminan kredit. Akan tetapi, dengan alasan dan pertimbangannya. Namun pegadaian pun bisa menolak suatu barang yang bergerak jika barang tersebut milik pemerintah, barang cepat ruksak, barang yang mudah terbakar, barang yang susah di nilai harganya dan binatang ternak.
3. Elektronik.
Barang berharga berupa elektronik seperti handphone, laptop, computer, kamera, tv, atau kulkas menjadi barang elektronik yang dapat menjadi jaminan. Namun, nilai pinjaman tergantung dari kondisi barang elektronik tersebut.
Semakin bagus kondisi barang elektronik yang akan di gadaikan, maka akan semakin besar jumlah dana yang dapat di terima. dan jika kondisi barang kurang baik, maka jangan heran apabila pihak pegadaian menolak ajuannya. Dan selalu pastikan bahwa barang eletronik tersebut masih bergaransi, masih terdapat faktur pembelian, tidak pernah ruksak, dan menjadi barang yang sering di gunakan masyarakat.
4. Sertifikat.
Sertifikat berharga seperti sertifikat rumah atau tanah, menjadi suatu barang yang dapat digadaikan. Yang dapat menentukan jumlah pinjaman dana dengan menggadaikan sertifikat dilihat dari nilai Pajak Bumi dan Bangunan atau PBB serta dilihat posisi tanah tersebut. Umumnya, melakukan pegadaian sertifikat tanah atau rumah dilakukan agar bisa mendapatan pinjaman dana dengan jumlah besar.
5. Alat pertanian dan nelayan.
Ada beberapa alat pertanian dan nelayan yang dapat digadaikan, seperti gergaji mesin, mesin diesel air, mesin pompa air, dan traktor tangan.
Jika para petani dan nelayan membutuhkan modal tambahan, barang-barang tersebut dan menjadi jamin untu mendapatkan pinjaman dana, namun baiknya alat-alat tersebut sudah tidak dipergunakan lagi oleh orang yang menggadaikan.